Sitijenarnews.com Jember Minggu 31 Juli 2022; Truk trailer pengangkut tripleks terguling di tikungan sebelah selatan Desa Sumberketempa, Kecamatan Kalisat, Kabupaten Jember, pada Sabtu (30/7) petang. Truk besar itu menimpa mobil Isuzu Panther bernomor polisi P-1256-S.
Akibatnya dari 5 orang yang ada di mobil Panther, 3 di antaranya tewas.
“Penumpang kendaraan Isuzu Panther atas nama J, LP, dan H, mengalami luka di kepala, dirawat di RSD Kalisat Kabupaten Jember, (kemudian) meninggal dunia,” kata Kasat Lantas Jember, AKP Enngarani Laufria dalam keterangannya, Sabtu (30/7).
Mereka adalah warga Dusun Rowo, Desa Pakusari, Kecamatan Pakusari. Sang ayah bernama Jammar (70), sang ibu bernama Lilik Puanti Rahayu (50), dan Ahmad Rojib Hasbi Maulana (20). Hafidi, warga Pakusari mengatakan, keluarga tersebut berangkat mengantarkan sang anak yang diterima di Ma’had Aly Asem Bagus, Situbondo. “Lalu terjadi kecelakaan itu,” katanya.
Selain tiga orang yang meninggal dunia itu, sopir Isuzu Panther Suwarso (51), Suswati (48), Ilmiyatul Hasanah, dan Alwi Dahlan (62) mengalami luka ringan.
Enggarani mengatakan insiden itu terjadi saat kedua kendaraan itu berpapasan di lokasi kejadian. Diduga kontur jalan yang agak miring ke kanan membuat truk kehilangan kendali dan terguling.
Mobil Panther yang berada di sisinya tak bisa menghindar karena terhalang badan truk trailer yang besar.
Enggarani belum menjelaskan bagaimana nasib sopir truk trailer dan kernet truk. Polisi hingga saat ini masih melakukan olah tempat kejadian perkara.
Sementara Informasi lain yang didapatkan Tim awak Media Sitijenarnews Biro Jember dari beberapa saksi dilokasi kejadian menyebutkan, kecelakaan terjadi pada pukul 14.00 WIB.
Saat itu truk pengangkut triplek bernopol L 8375 UW melaju dari arah Kecamatan Sukowono ke Kalisat. Dari arah sebaliknya melaju mobil Toyota Kijang bernopol P 1256 SI yang membawa tujuh penumpang. Keduanya berpapasan di tikungan perbatasan Desa Sebanen dan Sumber Ketempa. Mobil dan truk berbarengan masuk ke tikungan. Truk itu mendadak miring ke kanan dan terguling menimpa Panther itu.
Sementara Diketahui 3 Orang Meninggal adalah satu keluarga yang terdiri dari Bapak. ibu dan anak.
(Red/Tim-Biro Sitijenarnews Jember Jatim)